Posts Tagged 'evangelion'

Film-film 2021 (Juli-Desember)

2021 berlalu dengan berat sehingga semua jadi sedikit. Baca sedikit, nonton juga sedikit. Padahal kemarin-kemarin maunya membatasi nonton supaya lebih banyak baca. Di paruh kedua 2021 kemarin akhirnya saya bisa memasang koneksi internet rumah (tentu saja Telkom Speedy, satu-satunya ISP yang tersedia). Dengan bandwith yang lebih stabil jadinya di daftar kali ini ada lebih banyak serial, miniseri, dan bahkan reality show. 

48. The Tomorrow War
Premisnya bagus walo banyak elemen yang familiar dari film lain. Eksyennya seru. Permasalahan utama lagi-lagi pada logika dan prosedur militer yang menimbulkan banyak pertanyaan. Ayolah, terbang tanpa terdeteksi dari AS ke Rusia? Perang di 2051 tapi masih pake cara dan taktik 1951. Kenapa cuma mengirim infantri dengan senjata kecil kalo zirah whitespikes bisa dijebol dengan gergaji mesin? Kenapa pakai racun kalo dari awal bisa pakai C-4? Kenapa main pahlawan sendiri dan tidak melibatkan Rusia? Terlalu banyak sambat nonton ini.

49. Black Widow
Akhirnya Natasha Romanoff dapat film sendiri, bagus pula. Eksyennya biasa saja tuk standar Avengers, kadang terlalu halus karena semua musuh mau diselamatkan. Drama antar anggota keluarga jadi kekuatan cerita. Jadi lebih ikhlas Natasha gugur sesudah nonton ini. Tinggal menanti Yelena tampil di film MCU berikutnya. Karakter-karakternya menyenangkan.

50. Mortal Kombat
Lebih menghibur dari yang kuharapkan. Suka adaptasi ini berorientasi menyenangkan fans, termasuk banyak darah dan kalimat familiar. Ini hanya kisah pra-turnamen tapi korban sudah berjatuhan dengan epik. Jadi ngerti kenapa mesti ada Cole Young meski bukan karakter menarik. Cerita dragon mark atau arcana itu bagus.

51. Friends: The Reunion
Reuni yang seru banget, kocak abis (tentu saja), mencerahkan, mengharukan, dan sangat menghangatkan hati. Meski dulu hanya nonton musim-musim terakhir sitcomnya tapi Friends adalah bagian penting sejarah hidup yang selalu layak dikunjungi kembali. I always love Jennifer Aniston. It’s really good to see you all.

52. Ocean Waves
Karya lawas Studio Ghibli. Cerita ringan yang sedikit mengingatkan situasi SMA 90an. Belum ada HP, menunggu jadi membosankan dan susah janjian. Cerita cinta segitiga ringan yang nggak relate karena asmara adalah kenangan tak sampai di masa sekolah.

53. Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba – The Movie: Mugen Train
Anime bersejarah karena jadi film terlaris 2020. Lama ragu nonton karena tahu akhir kisahnya tragis, tapi kemudian terpesona juga dengan visualisasi modern dan intensitasnya. Kimetsu no Yaiba memang cerita bagus sekali. Padat, brutal, dan gak bertele-tele.

Keep on reading!

Film-film 2017 (Januari-Maret)

Tahun ini daftar kembali ke format tiga bulanan berhubung sampai Maret ini yang ditonton sudah cukup banyak. Begitupun kapasitas harddisk gak bertambah juga karena film bertambah terus. Haha..

1. Railroad Tigers
Ngebioskop di XXI Mal Jayapura bersama teman-teman. Menikmati libur tahun baru yang akan segera berakhir. Seperti yang kami harapkan dari “film Jeki Cen”: Setting sejarah; plot heroik; eksyen akrobatik; dan komedi di sana-sini. Layak dinikmati sebagai hiburan tanpa perlu dipikir. Semoga Jackie Chan yang menua selalu sehat ya dengan film-film yang sangat menuntut fisik begini. 🙂 ❤

2. Six Days in June
Dokumenter Perang Enam Hari 1967 yang penuh rekaman lawas dan wawancara menarik para pelaku sejarah. Terharu sekali pas bagian pasukan Israel membebaskan Yerusalem (timur) dari penjajah Arab. Bersama dengan serial dokumenter Line of Fire E9 – The Six Day War yang kutonton 21 hari sesudahnya, kedua dokumenter ini menambah pengetahuan saya soal konflik yang mengubah peta Timteng ini secara signifikan. ❤

3. The Look of Silence/Senyap
Dokumenter sangat penting tentang pembantaian komunis 65-66 yang menyesakkan hati. Bukan cuma karena kebrutalan yang dikisahkan (mungkin lebih lengkap di prekuelnya The Act of Killing/Jagal yang belum kutonton), tapi karena karakter utamanya tidak mendapat jawaban mengiklaskan mengapa tragedi itu terjadi. Sebuah pengingat akan sejarah kelam negeri ini yang dihilangkan namun dibanggakan oleh penguasa, militer dan pelakunya.

Karena gugur enam jenderal, mati sejuta rakyat…

4. The Ridiculous 6
Mengherankan film semenggelikan ini dipenuhi nama besar. Tapi saya betah juga sih nontonnya. Anggaplah menonton film Warkop Dono Kasino Indro versi Hollywood. 😆

5. Attack on Titan
Begitu melihat bom pesawat dan bangkai heli di awal film saya langsung berharap menemukan Delta Force dan artileri roket thermobaric di dalam cerita untuk membantai Titan. Cih. Sebagai adaptasi film ini gagal total. Sebagai cerita eksyen fantasi lepas film ini juga gagal total. 👿

Keep on reading!


JenSen99 is

I got a heart full of pain, head full of stress, handfull of anger, held in my chest. And everything left’s a waste of time~
Maret 2023
M S S R K J S
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  

Top Posts

Arsip

Follow me on Twitter